Pelembab Trueve Barrier Complex Moisturizing Gel merupakan produk yang aku review kali ini, memiliki manfaat untuk memperbaiki skin barrier dan cocok untuk jenis kulit apa saja, kulit kering, berjerawat hingga kulit sensitif.
Trueve merupakan brand skincare lokal yang menarik hati karena terdapat Ceramide-6 pertama di Indonesia aja dan cocok untuk kulit Asia. Termasuk pelembab yang aku pakai sekarang ini.
Pelembab untuk memperbaiki skin barrier.
Menggunakan Trueve Barrier Complex Moisturizing Gel karena memang melihat manfaatnya yaitu memperkuat skin barrier dan menjaga kelembapan kulit. Pengaruh cuaca dan kondisi kulit setelah berjerawat bikin tekstur kulit jadi gampang kering.
Biasanya pakai ceramide namun ada yang ingredient lainnya justru bikin pelembab berasa jadi makin berat di wajah. Kalau lihat dari ingredient moisturizer Trueve ini, lebih simple bahan utama dan bahan penunjang yang nggak menutupi manfaat utamanya, baca lebih lanjut untuk reviewnya ya.
Kemasan, aroma dan tekstur Pelembab Trueve
Memiliki kemasan 30gram, pas di tangan, nggak terlalu besar, dengan warna dominan biru dongker nampak simple tapi mewah. Kemasan pump (berada di atas), yang akhir-akhir ini lagi ngetrend pada kemasan pelembab, dan menurutku kemasan ini lebih higienis.
Memiliki tekstur yang sedikit kental khas ceramide tapi cepat lumer dan meresap ketika diaplikasikan ke wajah. Tidak ada aroma yang menyengat atau mengganggu, aromanya seperti ceramide pada umumnya, aroma yang manis dan lembut.
Klaim dan manfaat produk
- Memperkuat Skin Barrier
- Memberikan hidrasi pada kulit
- Menjaga kelembaban kulit
- Mengurangi TEWL (Trans-Epidermal Water Loss) yaitu mengurangi kadar air dari kulit yang membuat kulit menjadi kering/ dehidrasi.
Ingredient Trueve Barrier Complex Moisturizing Gel
Bahan utama Ceramide-6, Inca Omega Oil Diperoleh dari Spanyol, tanaman Sacha Inchi (superfood yang tumbuh di hutan hujan Amazon) yang mengandung kaya akan PUFA, serta berperan sangat penting untuk skin barrier dan juga menghidrasi kulit. NMF atau Natural Moisturizing Factor dari Jerman yang menjaga kulit tetap kenyal dengan melindungi skin barrier untuk menjaga kecukupan kadar air dan Hyalu-10 di mana menggunakan 10 Jenis Hyaluron yang memiliki ukuran lebih kecil lebih mudah menyerap kedalam lapisan yang berbeda secara bersamaan.
Cara pakai
Bersihkan wajah terlebih dahulu, kemudian gunakan toner dan serum, setelah iu gunakan pelembab Trueve dua kali dalam sehari, pagi dan malam hari.
Review setelah pemakaian Pelembab Trueve Barrier Complex Moisturizing Gel
Bisa dibilang ini merupakan pelembap ceramide yang nggak “tebal” setelah pemakaian, karena lebih ringan, dan cepat meresap. Aku suka karena ingredientnya yang fokus ke ceramide dan nggak overclaim.
Bahan utama, 6 jenis ceramide, 10 jenis hyaluronic acid, Inca omega oil, natural moisturizing factor. Udah bisa ngebayangin dong gimana sensasi lembapnya ketika ceramide dan hyaluronic acid dikombinasikan.
Pelembap untuk skin barrier yang ringan, meskipun kondisi wajahmu sedang baik-baik saja atau sedang breakout, maupun kering, bisa banget pakai pelembab, dipakai sebelum menggunakan kosmetik seperti cushion atau foundie, gampang ngeblend, nggak bikin menggumpal.
Bahkan ketika dipakai pada malam hari, pakai dengan skincare lengkap atau dengan bahan aktif lainnya, nggak bikin berat atau menggumpal, malah bikin lembap, tapi lembapnya buka seperti water-based teksture, tapi seperti mengunci kelembapan, berasa wajah kayak ada pelindungnya yang ringan, kemudian esok paginya wajah terasa tetap kenyal, nggak ada sensasi lengket.
Apalagi kalau wajah sedang berjerawat dan kondisi kulit berasa kayak kering dan merah-merah, coba deh selain menggunakan perawatan wajah berjerawat, pakai pelembap dari Trueve ini juga, perlahan-lahan kondisi kulit sekitar jerawat lebih baik, dan cocok juga untuk kamu yang ingin menggunakan skincare minimalis.
Rekomendasi pelembab lainya yang sudah aku coba
Kalau kamu ingin mencoba produk ini, bisa beli di Tokopedia (klik link) dan juga shopee (klik link). Kamu sudah pakai produk Trueve Barrier Complex Moisturizing Gel, bagaimana manfaatnya di wajahmu? Atau punya rekomendasi pelembab untuk skin barrier? Tulis di kolom komentar ya