lebih enak tahu |
Sejak awal sudah niat dan tekad yang bulat, selalu berusaha dibuat enjoy, toh hari ketiga sudah merasakan manfaatnya. Tapi kok ya berat juga. Lihat daging plus ayam udah eneg gitu. Untung saja hari keempat menunya lumayan enak. Dan hari kelima ini menu yang bikin mual, karena ketemu ayam dan daging. Bisa sih beli di pasar, apalagi pasarnya udah rame, penjualnya udah selesai liburan. Tapi mengurungkan niat untuk makan ayam atau daging untuk hari kelima. Alhasil, sehari ini berubah semua menunya.
Pagi hari :
1 wortel besar di parut ditambah perasan jeruk nipis.
Siang hari :
2 ons ayam, kukus ditambah mentega plain.
sore hari :
1 ikat bayam
1 selada
2,5 ons daging goreng/rebus.
Itu berubah semuanya.
Pagi hari minum jeniper (jeruk nipis peras) plus pisang. Pilih pisang karena masih ada stok di kulkas. Ya namanya wanita menganut “Sayang kalau nggak dimakan, mubadzir). Terus untuk makan siang, hanya makan tahu kukus saja satu tahu yang lumayan besar ukurannya ditambah timun untuk seger di mulut, kalau boleh pilih sih, mending makan tahu / tempe kukus daripada ayam / daging. Untuk sore hari. Cukup wortel besar mentah sama tempe kukus. Enak, ada manisnya gitu.
Ya, dari awal emang persiapannya mendadak, jadi dari awal nggak seratus persen diet mayo, meski begitu, tubuh sudah mulai merasakan manfaatnya. Eh, ternyata godaan nggak sampai di situ, aku dibelikan pisang 5 buah. Huwaaah makin bingung, karena untuk hari berikutnya nggak ada menu pisang dalam diet mayo, kalau ada itupun masih lama. Takut pisangnya kematangan, jadi esok hari (hari keenam) akan berubah lagi, makan pisang di pagi hari lah ya.
Hari ini nggak buat infused water, karena menunya udah ada manis dan seger di mulut, wortelnya manis kok. Oiya, meskipun bikin infused water atau nggak, konsumsi air putih tetep dooong, yang banyak.
Hmmmm… jadi hari kelima ini punya pikiran untuk berhenti diet mayo di hari ketujuh, terus diganti Food combinging. Tapi, kita lihat ke depannya dulu. Yang bikin seneng dari diet mayo, berasa padat nih badan, hehehe. Bingung sih, antara diet mayo hanya seminggu (7hari) lanjut food combining, atau diet mayo (13 hari) lanjut food combining. Kalau diet mayo nggak dilanjutin dengan food combining rasanya sayang banget udah perjuangan biar pola hidup sehat dan tubuh mulai padat, terus kembali makan sembarangan, haduuuuh perjuangannya bikin nangis. Jadi, nggak asal makan masuk perut. Insya ALLAH jadi investasi masa depan, aamiin.