Ritual menghapus makeup nggak kalah penting dengan pengunaan produk perawatan wajah lainnya. Nggak mau dong, gara-gara malas membersihkan muka, kemudian timbul jerawat yang membuat penampilan kurang menarik, apalagi jerawat yang meradang, jauh-jauh deh.
Tapi, nggak menutup mata, pastinya ada kalanya para perempuan merasakan malas banget yang namanya bersih makeup yang masih menempel, kadang butuh beberapa langkah untuk menghapus hingga bersih tak bersisa, tapi sudah ngantuk banget, jadinya malas.
Biore Makeup Remover
Tidak dipungkiri, ada pro dan kontra tentang makeup remover yang serba praktis dan cepat ini, ada yang bilang lama-kelamaan jika menggunakan makeup remover bakalan bikin muka jadi kering. Tidak menyalahkan teman-teman yang mengalami kondisi seperti itu, setiap orang memiliki kondisi kulit yang berbeda-beda, dan penggunaan produk dengan bahan tertentu, akan berekasi di kulit, itulah kenapa setiap produk perawatan, ada yang cocok dan tidak, sudah menjadi hal yang umum, kan?
Aku berani menggunakan makeup remover dari Biore, karena sebelumnya telah menggunakan beberapa produk dari Biore dan cocok di mukaku yang memiliki kondisi normal – kering. Tidak ada kontradiksi di kulit, seperti produk sunscreen yang dapat melindungi sekaligus merawat dengan maksimal.
Beberapa akhir ini, Biore meluncurkan beberapa produk yang water-based, termasuk produk penghapus makeup ini, yang memberikan beberapa kelebihan saat menggunakannya.
7 Kelebihan yang Dapat Kamu Rasakan
Water-based dan oil free brightening Micellar makeup remover, diformulasikan dengan Japan Smooth Bright Technology. Membersihkan sisa makeup, kotoran dan minyak yang terperangkap dalam pori. Secara menyeluruh mengangkat kekusaman kulit, menjadikan kulit lembut, halu, tetap lembab dan cerah.
Mengapa harus coba produk ini?
1.Acne care formula : membersihkan hingga pori dari sisa makeup sebagai salah satu penyebab timbulnya jerawat.
2.Dengan Japan’s Mineral Water menjadikan kulit segar, ternutrisi dan lembap.
3.Cukup dengan 1 tahap, tidak perlu digosok kuat dan tidak perlu dibilas.
7 Kelebihan dari Biore Makeup Remover :
1.Allergy tested.
2.Ophthalmologist tested.
3.Non-comedogenic.
4.Natural pH skin.
5.No added alcohol
6.No added colorant
7.No added fragrance
Review dan Cara Penggunaan.
Di kemasan, tertulis jika produk ini diperuntuukan untuk kulit normal ke kering, tertera juga tulisan yang lumayan mencolok, yaitu “Soften up” atau bisa diartikan jika menghapus atau membersihkan makeup dengan ini, membuat kulit tetap lembut.
Tidak ragu lagi untuk mencobanya, kemasan botok yang cukup pas saat dipegang dengan tangan, tidak terlalu besar juga sih, yang sedang-sedang aja, 900ml.
Saat dibuka, tidak tercium aroma alcohol atau aroma wangi yang gimana gitu, aromanya samar-samar aja, mungkin campuran dari bahan, jadinya masih tercium aroma lembut tapi nggak menusuk hidung, karena sesuai dengan yang tercantum di kemasan, jika tidak ditambah dengan alcohol ataupun wewangian.
Sudah memakai beberapa kali, tidak hanya untuk menghapus makeup tapi juga membersihkan kotoran dan merawat kulit hingga ke pori-pori, saat pemakaian, tidak terjadi iritasi ataupun sensasi yang clekit-clekit (kayak ditusuk-tusuk). setelah pemakaian, tidak terasa lengket atau ataupun kering, tetap lembut. Oiya, tidak perlu dibilas yaaa.
Sebenarnya, produk ini boleh untuk digunakan di bibir ataupun mata, tapi aku cukup di area wajah saja, karena untuk pembersihan di daerah mata dan bibir ada produk dari biore juga yang nggak kalah mantap.
Cara penggunaannya cukup mudah, tuang secukupya pada kapas, dan usapkan dengan lembut ke seluruh wajah. Cara bersihin mudah banget dong, kalau masih malas bersihin muka, duuh kebangetan ya!
Kalau dilihat dari rutinitas perawatan wajah, langkah pembersihkan kotoran di wajah merupakan tahapan awal, kemudian aku melajutkan tahapan untuk merawat wajah, kalau sedang malas, biasanya pakai Biore ini kemudian, serum dan terakhir masker atau krim malam. Duh, jangan ditiru ya, jauh-jauh dari sifat malas kalau ingin wajah terawat. Rutinitas dilakukan agar hasil dapat terlihat dan produk dapat bekerja secara maksimal.
Untuk yang sedang mencari produk non-alcohol sebagai perawatan muka, mungkin loh kalau ada al-coholnya wajah jadi memerah karena sensitif atau muka menjadi kering, bisa dicoba produk makeup remover dari Biore sebagai pilihan pembersih makeup dan kotoran di wajah yang bagus.