Pernah nggak sih tanggungan postingan numpuk, kita bosan malah tanggungan nggak segera ditulis, malah ditinggal begitu saja, karena banyaknya tanggungan malah bingung mana yang harus dikerjakan terlebih dahulu. Kalau aku pernah seperti itu, apalagi kalau sebelum datang bulan datang, wuuh, rasanya nggak mau nyentuh sosmed maupun blog sama sekali, bawaannya ngemil kemudian tidur. Bukan ingin mengkambinghitamkan datang bulan, tetapi memang emosi saat datang bulan nggak stabil. Dipaksa untuk nulis postingan, malah yang ditulis nggak sesuai dengan hati, berasa kaku, atau malah nggak jelas nulis apa. Daripada nggak maksimal, malah ditinggal begitu saja nggak dikerjakan.
Rasa jenuh pasti ada, apalagi kalau dilakukan secara rutin, kadang semangat 45, hingga sehari bisa dapat beberapa postingan, kadang bosen karena down (tidak enak badan, nggak semangat, datang bulan, dll). Bagaimana sih jika seorang blogger mulai bosan dalam rutinitasnya, yaitu ngeblog? Bagaimana caranya agar mulai semangat lagi.
- Hindari sosmed. Jika seorang wanita lagi datang bulan, bawaannya lemas, jangan buka yang namanya sosmed. Menjaga hal – hal terburuk yang bisa saja terjadi. Misalnya nih, saat buka sosmed, ada status teman yang bikin kesel, kemudian malah bikin status tandingan, eh yang merasa bukan teman kita, malah orang lain, orang lain bisa tersinggung dan menjauh gara – gara status kita, runyam deh! Lebih baik, menghindar sosmed yang hilir mudik status entah berantah, meskipun kita sudah mefilter pertemanan, kadang emosi kita nggak sepenuhnya stabil, ujung – ujungnya baper.
- Lakukan hal sederhana yang bikin kamu bahagia. Saat bosan melanda, segera cari “pelampiasan” agar mood segera stabil atau menjadi semangat. Kalau aku sih mudah, kalau bosan ya tidur, netbook dan smartphone semuanya aku off kemudian tidur. Cukup tidur selama 2 jam, bisa bikin fresh, karena memang aku kalau bosan karena mata lelah, atau cenut – cenut di kepala, begitu juga saat datang bulan melanda, cara paling ampuh bagiku ya tidur. Tetapi sebelum tidur, aku biasanya membuat to do list dari yang paling penting hingga nggak penting banget, karena setelah tidur agar tahu kalau ada tanggungan, biar nggak bingung “mau ngapain setelah tidur”. Kalau teman- teman memiliki hal yang berbeda juga nggak maslaah asal bisa kalian bahagia dengan hal sederhana. Tapi aku juga punya teman, kalau bosan malah masak,
- Melakukan sedikit berbeda. Bosan ngeblog, bisa juga cari pelarian, biasanya ngeblog ngetik di laptop, coba deh sesekali nulis diary tanpa terbebani untuk diposting ulang, jadi ya nulis diary tentang apa aja, tentang jatuh bangun ngeblog, impian yang belum diraih, pencapaian ngeblog apalah, atau bersifat personal juga boleh.
- Piknik yuk. Ya piknik cara yang yahud untuk mengusir rasa bosan, nggak perlu jauh – juah untuk piknik, jalan – jalan santai aja ke taman kota, bisa melepas raasa bosan.
Semoga tips sederhana bisa membantu kamu mengusir rasa bosan ya 🙂